Rahasia Tetap Cantik Diusia Senja

titik puspaSiapapun akan mengalami pertambahan usia, tak terkecuali wanita. Ada ketakutan manakala memasuki usia senja, wajah tak lagi cantik, karena menua. Merawat kecantikan wajah, tentu saja menjadi hal yang mendasar, agar tetap terlihat cantik, meski usia bertambah.

Selain itu, pola hidup dan pola makan yang sehat dan teratur menjadi penunjangnya. Ditemukan sebuah penelitian dari University of Queensland, terlalu sering menonton televisi bisa mengurangi umur sebanyak 22 menit. Selain itu, juga menambah risiko terkena penyakit Alzheimer.

Tetap cantik dan awet muda di usia senja sebenarnya tak butuh rahasia. Diva legendaris Indonesia, Titik Puspa, yang tahun ini telah genap berusia 75 tahun, meyakini hati yang jernih dan penuh cinta kasih adalah rahasianya tetap terlihat cantik dan awet muda.

Lain pula dengan Cindy Crawford. Mantan supermodel ini meski sudah dikaruniai wajah cantik dan kulit sehat sejak lahir, namun ia memiliki satu trik yang membuat wajahnya terlihat lebih muda. “Warnailah rambut dengan warna yang tepat. Silahkan melakukan operasi plastik, namun wajah terlihat lebih muda sesungguhnya karena efek warna rambut,” ujarnya.

Cara salah

Melakukan diet memang sangat dianjurkan, asal memberi efek yang baik bagi kesehatan tubuh. Namun, memutuskan melakukan diet rendah lemak untuk mengurangi berat badan, adalah salah besar. Mengurangi konsumsi lemak sehat Omega3 malah bisa membuat Anda cepat tua.

Omega-3 yang terdapat dalam minyak ikan, kacang kenari dan biji-bijan, sangat penting untuk menjaga kulit tetap kenyal, dan bebas kerut, pun penting untuk kesehatan otak dan membuat jantung dalam kondisi sehat dan juga memperpanjang umur.

Sementara, pengaplikasian tata rias yang salah bisa mengakibatkan wajah terlihat tua. Sharon Stone, aktris yang kini berusia 54 tahun itu memilih menghindari alas bedak yang terlalu tebal. “Alas bedak tebal hanya akan membuatmu terlihat tua,” ujarnya berbagi rahasia cantik.

Sebaiknya sebelum menerapkan alas bedak atau foundation pada wajah, ketahui terlebih dulu jenis kulit. Jangan pula memoleskan alas bedak terlalu tebal, karena justru akan mempertegas garis keriput. Cukup aplikasikan alas bedak secara ringan pada wajah.

 

Source : http://www.suaramerdeka.com/v1/index.php/read/wanita/2012/12/26/1402/Mengintip-Rahasia-Tetap-Cantik-di-Usia-Senja

Leave a comment